Showing posts with label Sport. Show all posts
Showing posts with label Sport. Show all posts

Tuesday, March 22, 2022

Marquez Alami Diplopia Setelah Kecelakaan di Mandalika

Marquez Alami Diplopia Setelah Kecelakaan di Mandalika

Jakarta -
Marc Marquez mengalami lagi gangguan penglihatan ganda atau diplopia setelah mengalami kecelakaan saat sesi pemanasan Grand Prix Indonesia di Mandalika pada Minggu, kata pebalap Honda itu seperti dikutip Reuters, Selasa.

Juara MotoGP enam kali itu mengalami kecelakaan di tikungan tujuh yang membuatnya melayang ke udara untuk mendarat dengan keras di tepi. Kepalanya terbentur tetapi terhindar dari cedera serius saat sepeda motornya yang berputar-putar di udara namun tak mengenai dirinya.

Marquez tidak membalap setelah dinyatakan tidak fit. Pebalap berusia 29 tahun itu mengalami episode serupa akhir musim lalu setelah gegar otak yang dideritanya dalam kecelakaan selagi latihan dan mengaku disarankan dokter agar tak melanjutkan balapan.

"Sepertinya saya mengalami deja vu," kata Marquez dalam Twitter. "Selama perjalanan kembali ke Spanyol, saya merasa tidak nyaman dengan penglihatan saya dan kami memutuskan mengunjungi Dr. Sanchez Dalmau yang memastikan saya mengalami lagi episode diplopia."

"Untungnya, itu tidak separah cedera yang saya alami saat akhir tahun lalu. Tapi kini saatnya beristirahat dan menunggu sampai sejauh ini cedera ini."

Honda mengatakan Marquez sudah menjalani pemeriksaan medis di Madrid untuk mengevaluasi semua memar yang disebabkan oleh kecelakaan itu dan MRI otak yang memastikan dia tidak mengalami cedera lain.

Marquez yang meraih enam gelar antara 2013 hingga 2019 itu pernah mengalami kecelakaan akhir musim pada balapan pertama musim 2020 ketika lengannya patah. Dia juga melewatkan empat balapan pada 2021 agar bisa pulih sepenuhnya dari cedera lengan dan gegar otak. (rn/at)


Sumber: Antara

Wednesday, February 16, 2022

Kemenhub Anggarkan Rp21,2 miliar untuk Mendukung MotoGP Mandalika

Kemenhub Anggarkan Rp21,2 miliar untuk Mendukung MotoGP Mandalika

Jakarta - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat mengalokasikan anggaran sebesar Rp21,2 miliar untuk mendukung gelaran MotoGP 2022 di Mandalika pada Maret mendatang.

"Secara bertahap kita lakukan beberapa hal untuk mendukung fasilitas keselamatan dan dukungan transportasinya mencapai Rp21,2 miliar," kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat Budi Setiyadi dalam konferensi pers daring yang dipantau di Jakarta, Rabu.

Dilansir Antara pada Rabu (16/2/2022), Budi menjelaskan, anggaran tersebut digunakan untuk mendukung layanan transportasi dan fasilitas keselamatan di sektor darat selama gelaran MotoGP berlangsung.

Anggaran tersebut antara lain digunakan untuk penyediaan shuttle bus sebanyak 188 unit bus ukuran medium yang melayani tujuh rute, dengan alokasi anggaran Rp5,4 miliar.

Berikutnya untuk layanan bus antarmoda sebanyak 278 bus pada enam rute ke pusat kota (eks Bandara Selaparang) dan simpul transportasi di luar kawasan sirkuit mencapai Rp8,8 miliar.

Kemudian untuk halte bus sebanyak empat unit dengan alokasi anggaran Rp1,5 miliar.

Selain itu, Ditjen Perhubungan Darat juga mengalokasikan anggaran sebesar Rp5,4 miliar untuk penerangan jalan umum di jalan Provinsi lintas Kuta-Kruak dan Rambu Pendahulu Petunjuk Jurusan (RPPJ) di KEK Mandalika.

"Kami juga diberi tanggung jawab untuk Manajemen Rekayasa Lalu Lintas (MRLL) untuk mengantisipasi lonjakan penonton di tiap simpul transportasi maupun pergerakan di area kawasan sirkuit," ujarnya.

Ia berharap dengan adanya dukungan Kemenhub, sebanyak 54 persen pergerakan dilakukan menggunakan angkutan umum dan sebanyak 46 persen diangkut dengan kendaraan eksisting.

"Kita mengatur pergerakan kendaraan dibantu Kepolisian. Bahkan di kawasan ring 1, kecuali VVIP tidak bisa menggunakan kendaraan, jadi parkir ada di luar kawasan," pungkasnya. (*)


Sumber: Antara

Saturday, January 8, 2022

Bupati Rocky Support Tim Futsal PEDIRA FC Aceh Timur

Bupati Rocky Support Tim Futsal PEDIRA FC Aceh Timur

RILIS.NET, Aceh Timur - Bupati Aceh Timur H. Hasballah Bin H. M. Thalib, SH. menyatakan dukungan terhadap Tim Futsal Pemuda Idi Rayeuk (PEDIRA FC) yang baru terbentuk di Aceh Timur.

Hal ini sampaikan Bupati Rocky saat pertemuan sama manager Club Futsal tersebut di salah satu caffe di Idi, Sabtu (08/01/2022).

”Secara pribadi saya sangat mendukung dan menyuport keberadaan tim futsal PEDIRA FC ini. apalagi futsal ini sangat digemari masyarakat khususnya anak-anak muda,” kata Bupati.

Bupati berharap semoga PEDIRA FC bisa mengharumkan dan membawa nama Aceh Timur dibidang olahraga terutama di bidang Futsal dan mengajak pemuda -pemuda Aceh Timur mencintai olahraga.

"Semoga PEDIRA FC bisa mengharumkan dan membawa nama Aceh Timur dibidang olahraga terutama di bidang Futsal dan jangan sampai kita tersaingi dengan kabupaten/kota lainya", harap bupati.

Manager PEDIRA FC Adlan menyampaikan terima kasih kepada bupati Aceh Timur atas dukungan terhadap club yang sedang dirinya bangun.

"Saya dan seluruh manajemen official PEDIRA Sangat berterima kasih kepada bapak bupati yang mau mendukung PEDIRA". Kata Adlan

Adlan juga menjelaskan dirinya dan official PEDIRA bertujuan untuk membangkitkan semangat pecinta olahraga terutama generasi pemuda Aceh Timur.  

"Kami dari PEDIRA bertujuan untuk membangkitkan semangat pecinta olahraga dan pembinaan program generasi pemuda yang berprestasi yang sehat  khususnyau di kabupaten Aceh Timur yakni dalam berolahraga khususnya pecinta Futsal bersama PEDIRA.FC". Tutup manager PEDIRA itu. (rn/aqb) 

Saturday, September 25, 2021

Jelang Pembukaan PON Papua, Menko Polhukam akan Gladi Bersih Pengamanan

Jelang Pembukaan PON Papua, Menko Polhukam akan Gladi Bersih Pengamanan

 (Menko Polhukam) Mahfud MD
RILIS.NET, Jakarta - Menteri Koordinator bidang politik, hukum dan keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, menjelaskan persiapan pengamanan jelang pembukaan PON XX dan Papernas XVI, di Papua berjalan Baik. Sejumlah antisipasi terkait dengan keamanan dan persiapan protokol kesehatan telah disiapkan, Mahfud berharap PON bisa berjalan degan baik dan aman.

“Dari sudut keamanan sudah menyiapkan dengan sebaik-baiknya, kita berusaha menutup setiap peluang sekecil apapun untuk terjadi ketidaktertiban dan ketidakamanan,” jelas Mahfud, (23/9).

Menjawab adanya potensi gangguan keamanan di sejumlah wilayah di Papua, Menko Mahfud meminta agar masyarakat tenang, karena di empat klaster wilayah yang menjadi tempat penyelenggaraan PON, sampai saat ini kondusif.

Dalam mensukseskan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional tersebut, Mahfud menegaskan pemerintah telah memperkuat koordinasi dengan semua daerah yang mengirimkan kontingen.

“Dengan demikian semua masyarakat diharapkan dapat tenang, serta turut serta dalam mensukseskan pelaksanaan PON. Kita sudah melakukan rapat koordinasi dengan pusat dan daerah, bukan hanya dengan daerah Papua tapi juga dengan daerah lain yang akan mengirim kontingen kesana dan seluruhnya sudah dipersiapka dengan baik dari segi keamanan maupun dari segi – segi teknis dan fasitas yang diperlukan,” jelas Mahfud MD.

Pekan Olahraga Nasional ini rencananya akan dibuka oleh Presiden Jokowi pada tanggal 2 Oktober mendatang. Untuk memaksimalkan persiapan, Menko Polhukam Mahfud MD direncanakan akan melakukan peninjauan kembali ke sejumlah lokasi pelaksanaan PON di Papua.

“Saya nanti akan melakukan gladi bersih di saat- saat terakhir sebelum tanggal resmi dibuka. Tanggal resmi dibuka sekitar tangal 2 Oktober. Mungkin tanggal 1 Oktober saya akan gladi bersih disana,” tambahnya.

Menko Mahfud menegaskan Pekan Olahraga Nasional yang berlangsung di Papua ini, menunjukan bahwa Bumi Cendrawasih memiliki kesempatan sama untuk maju, seperti provinsi lainnya di Indonesia.

“Jadi semuanya mari kita sambut ini dengan gembira sebagai pesta olahraga yang ingin memajukan kita semua, dalam keadaaan setara setiap provinsi. Punya kesempata yang sama dan punya pelayanan yang sama dari pemerintah pusat untuk maju,” pungkas Mahfud. (rn/red)

Friday, August 6, 2021

Gagal Menangi Titel Juara Dunia ke-10, Rossi Menyesal

Gagal Menangi Titel Juara Dunia ke-10, Rossi Menyesal

Valentino Rossi mengaku menyesal gagal memenangi gelar juara dunia kesepuluh sebelum pensiun. (Foto: AFP/ERWIN SCHERIAU)
Spielberg -
Valentino Rossi akhirnya memutuskan pensiun di akhir MotoGP 2021. Rossi akan menyudahi kariernya tanpa gelar juara dunia kesepuluh. Kegagalan yang dia sesali.

Pebalap berusia 42 tahun itu telah berkarier di kejuaraan dunia balap motor sejak 1996 atau selama 26 tahun. Di sepanjang kariernya, Rossi telah merengkuh sembilan gelar juara termasuk tujuh titel juara dunia di kelas premier.

Akan tetapi mahkota juara terakhir yang dimenangi Rossi direbut pada 2009. Setelah itu, pebalap Italia membuat keputusan dengan meninggalkan Yamaha untuk menyeberang ke Ducati. Keputusan itu terbukti salah karena Rossi sulit kompetitif usai hanya naik podium dua kali dalam dua tahun.

Valentino Rossi kemudian kembali ke pangkuan Yamaha pada 2012 namun pencapaian terbaiknya ialah runner-up tiga kali beruntun. Seiring dengan pertambahan usianya, Rossi semakin kesulitan dan perlahan-lahan mimpi mewujudkan gelar juara kesepuluh tak lagi mungkin diraih.

Peruntungan Rossi pun tidak kunjung berubah setelah 'degradasi' ke tim satelit, Petronas Yamaha SRT. Rossi cuma tiga kali mendulang angka dalam sembilan balapan pertama MotoGP 2021 sebelum akhirnya memutuskan untuk pensiun di akhir musim ini.

"Aku sih tidak menyesal dengan keputusan-keputusanku. Balapan dengan Ducati memang sulit karena kami tidak menang, tapi itu adalah tantangan besar," kata Rossi dikutip GPOne. "Seorang pebalap Italia dengan motor Italia. Seandainya kami bisa menang maka itu akan bersejarah. Aku menyesal aku tidak bisa memenangi gelar kesepuluh, terutama karena aku merasa aku pantas mendapatkannya atas caraku balapan."

"Aku kehilangan dua titel juara dunia dua kali dalam balapan terakhir dan kupikir aku pantas mendapatkan setidaknya satu atau dua gelar juara dunia lagi. Tapi ya begitulah dan aku tidak bisa mengeluh. Kemudian gajinya juga bagus, jadi ya tidak apa-apa!" celetuk Valentino Rossi sembari tertawa.


Sumber: detik.com